Pemrograman Lazarus

Ini pengalaman pribadi waktu membuat skripsi. Di kampus ku itu jika mau membuat suatu aplikasi maka harus menggunakan pemrograman yang berlisensi. Aku bingung, niatnya ingin buat aplikasi menggunakan pemrograman Delphi tapi ndak boleh karena mesti ada lisensinya, kalo mau beli lisensi dari Delphi harus bayar 10 juta...wow..dari mana aku punya uang segitu banyak..jadi aku cari-cari dech di Google, eh..ku temukan Pemrograman free dan berlisensi yaitu Lazarus.

Nah, aku mau kasih info apa itu Lazarus. Lazarus adalah pemrograman yang bersifat gratis (free) dan open source yang berfungsi sebagai alat untuk kompilator Free Pascal. IDE Lazarus (screenshot) adalah lingkungan pemrograman yang kaya fitur untuk membuat aplikasi stand alone grafis dan konsol serta stabil. Lazarus dapat dipakai pada Linux, Mac OS X dan Win32 dan menyediakan sumber editor yang disesuaikan dan bentuk (form) visual diciptakan sesuai dengan paket manajer, debugger dan memiliki integrasi GUI yang lengkap dengan compiler Free Pascal. (Wiki. 2010)

Lazarus sering disebut dengan Free Pascal. Maksudnya sebuah kompiler yang berjalan pada banyak sistem operasi. Didesain untuk mengkompilasi source code dalam bahasa Object Pascal sebuah penambahan dari bahasa pemrograman Pascal. Berbeda dengan Java yang dirancang supaya write once dan run anywhere sedangkan Lazarus dan Free Pascal dirancang supaya write once dan compile everywhere. Karena kompiler yang sama tersedia untuk semua sistem operasi di atas sehingga tidak dibutuhkan coding ulang untuk menghasilkan produk untuk platform-platform yang berbeda, kecuali jika menggunakan fitur yang tergantung pada sistem operasi tertentu, serta didukung dengan Cross-compiling.

Lazarus mulai versi 0.9.26.2 sudah sangat stabil dan bisa dibandingkan dengan Delphi 7. Kelebihan Lazarus jika dibandingkan dengan Delphi adalah sebagai berikut:
1. Open Source dan Free.
2. Multiplatform, mendukung Windows, Linux, Mac OS dan Pocket PC.
3. Bisa menghasilkan code 64-bit.
4. Dikembangkan oleh komunitas open source sehingga berkembang dengan sangat pesat.
(Sujatmiko, Arief. 2009)

Buat temen-temen yang ingin menggunakan pemrograman Lazarus ini boleh download di sini..